Home Uncategorized Resmikan Masjid Ar Rahman, Kapolda Sulteng Sebut Sebagai Bentuk Kerukunan Antar Umat...

Resmikan Masjid Ar Rahman, Kapolda Sulteng Sebut Sebagai Bentuk Kerukunan Antar Umat Beragama

437
0
SHARE

Palu, Alkhairaat.com – Resmikan Masjid Ar Rahman, Kepala Kepolisian Daerah (Kapolda) Sulteng Irjen Polisi Drs. Syafril Nursal, SH.MH, dalam sambutannya, menyebut pembangunan masjid sebagai bentuk kerukunan umat beragama, di Mako Polda Sulteng, di Jl.Soekarno Hatta, pada Jumat (28/02/2020).

Peresmian Masjid Ar Rahman itu, dihadiri langsung oleh Wakapolda Sulteng Brigjen Polisi Drs. Nurwindiyanto, MM, wakil Gubernur Sulteng H Rusli Baco Dg Palabbi S.Sos,Sh,MH, Wakil Wali Kota Palu Sigit Purnomo Said,Kepala Kanwil Agama Sulteng, para Pejabat utama Polda, Pengurus Bhayangkari Sulteng dan seluruh porsonel Polda Sulawesi Tengah.

“Apabila kita semua bersatu, bahu-membahu segala permasalahan pasti terselesaikan, dan insya allah bisa terwujud, seperti halnya pembangunan masjid ini.” Ucap Syafril.

Kapolda Sulteng, Drs. Syafril Nursal, SH.MH, berharap kepada para personel kepolisian, asn polri, dan masyarakat yang berada di sekitar lingkungan Mako Polda, agar bekerjasama dalam kekompakan untuk menjaga, merawat, dan terus melaksanakan ibadah.

“Agar bagaimana kita dapat memakmurkan masjid tersebut dengan melaksanakan ibadah wajib maupun sunnah serta melaksanakan kegiatan-kegiatan keagamaan lainnya.” Tutupya.

Reporter: Saiful/AF

Advertisement

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.