Home Uncategorized Antisipasi Corona, Walikota Palu Imbau Masyarakat Periksa Kesehatan Usai dari Luar Negeri

Antisipasi Corona, Walikota Palu Imbau Masyarakat Periksa Kesehatan Usai dari Luar Negeri

677
0
SHARE

Palu, Alkhairaat.com – Mengantisipasi penyebaran virus corona, Walikota Palu Hidayat mengimbau kepada masyarakat yang usai dari luar negeri harus memeriksakan kesehatannya di rumah sakit.

“Siapa saja warga palu yang baru datang dari luar negeri agar jangan langsung kerumahnya dulu, yang bersangkutan harus langsung kerumah sakit untuk memeriksakan kesehatan yakni pemeriksaan sample darah yang hasilnya juga bisa diambil dihari itu juga yakni setengah jam setelah pemerisaan itu,” kata Hidayat saat pimpin rapat satgas percepatan penanganan Covid-19 di ruang rapat bantaya kantor walikota Palu, Sabtu (21/03/2020).

Ia menambahkan, hal tersebut juga berlaku kepada orang yang tiba dari luar daerah terutama yang berasal dari daerah yang sudah terpapar Covid-19 semua juga harus langsung ke rumah sakit.

“Manfaat dari pemeriksaan tersebut yakni untuk melindungi dirinya, melindungi keluarganya dan melindungi masyarakat secara umum,itu manfaatnya,” ungkap Walikota Palu kepada Alkhairaat.com.

Menurutnya, dengan ada kesadaran sukarela dari warga yang baru datang itu, maka manfaatnya sangatlah besar terhadap upaya pencegahan virus Covid-19 itu dikota Palu.

Lanjut Hidayat, bahwa pemeriksaan yang dilakukan yakni mengambil sample darah yang bersangkutan dibawa ke laboratorium di RSUD Anutapura Palu untuk mengetahui hasilnya.

“Laboratorium di RSUD Anutapura akan mengeluarkan hasil pemeriksaan yang meliputi tes darah putih, lendir, kalau kemudian ditemukan masalah dari pemeriksaan tersebut maka yang bersangkutan harus dengan ikhlas dan kesadaran diri menjalani perawatan di RS terlebih dahulu,” ungkapnya.

Hidayat menjelaskan bahwa saat ini salah satu dampak dari pencegahan virus tersebut yakni pengenaan libur kepada seluruh pelajar se Kota Palu, yang kemudian hal itu telah berdampak terhadap terganggunya proses belajar mengajar disektor pendidikan.

“Alasan kita untuk meliburkan siswa itu karena adanya 32 Warga yang berstatus ODP yang mana 18 orang diantaranya masih dalam proses perawatan, nah jika kemudian setelah hasil itu ada dan mereka negatif corona bagaimana? namun selanjutnya ada lagi warga yang ODP setelah usai waktu libur itu, pertanyaannya apakah kita akan meliburkan lagi siswa bersekolah? ,” jelasnya.

Menurutnya, langkah terbaik yang akan dilakukan yaitu mencegah masuknya virus melalui akses pintu masuk ke Kota
Palu secara ketat dan tentunya hal itu harus didukung oleh semua pihak, khususnya warga yang baru datang dari luar daerah atau luar negeri untuk secara sukarela dengan kesadaran diri memeriksakan dirinya di RSUD Anutapura Palu.

“Ini yang perlu kita tindak lanjuti dengan membentuk Posko Induk Satgas pencegahan penyebaran Covid-19 yang bermaksud untuk bekerja secara bersama dalam upaya pencegahan tersebut,” tutup Hidayat.

Reporter : Muazim

Advertisement

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.