Home Sosbud Sambut Bulan Suci Ramadhan, LS-ADI Parimo Gelar Khitanan Massal

Sambut Bulan Suci Ramadhan, LS-ADI Parimo Gelar Khitanan Massal

622
0
SHARE

Parimo, Alkhairaat.com- Pengurus Daerah (PD) Lingkar Studi Aksi dan Demokrasi Indonesia Indonesia (LS-ADI) Kabupaten Parigi Moutong (Parimo) menggelar acara Khitanan Massal dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1442 Hijriah bertempat di desa Pangi, kecamatan Parigi Utara, kabupaten Parimo, Kamis (25/03/2021).

Khitanan massal yang diselenggarakan oleh PD LS-ADI Kabupaten Parimo diikuti oleh 25 anak yang berasal dari berbagai desa disekitar Parigi.

Ketua panitia Khairul Ma’rif mengatakan sunatan massal ini dilaksanakan dalam rangka menyambut bulan suci Ramadhan 1442 hijriah.

“Mengingat bahwa beberapa hari lagi kita akan memasuki bulan suci Ramadhan maka kami dari pengurus daerah LS-ADI kabupaten Parigi Moutong melaksanakan sunatan massal di Parigi Utara, yaa terus terang sasarannya adalah anak-anak kecil di wilayah ini belum di sunnat dan ini di gratiskan biaya dalam sunatannya” ujar Arif.

Senada dengan hali itu, ketua PD LS-ADI kabupaten Parimo Idrus menyampaikan kegiatan tersebut merupakan salah satu misi kemanusiaan dari kepengurusannya dan agenda tahunan yang wajib dilaksanakan.

“Sunatan massal ini merupakan salah satu agenda tahunan dari kami PD LS-ADI kabupaten Parimo yang bertujuan agar bisa membantu masyarakat yang belum bisa melaksanakan khitanan mungkin karena ada kendala dan lain sebagainya,” tutur Idrus.

Melihat antusias dari masyarakat dalam kegiatan itu, Idrus mengharapkan agar kedepannya LS-ADI di kecamatan Parigi Utara bisa tetap eksis.

“Tentunya melihat antusias dari kader di kecamatan Parigi Utara ini saya bisa beranggapan bahwa kecamatan Parigi Utara jika dapat mempertahankan eksistensinya dalam menghidupkan organisasi maka tidak menutup kemungkinan kecamatan Parigi Utara bisa saja saya bentuk pengurus kecamatannya dalam waktu dekat-dekat ini,” tutup Idrus. (MTG)

Advertisement

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.