Home Internasional Penasehat Presiden Palestina Serukan Negara Islam Baikot Produk Israel

Penasehat Presiden Palestina Serukan Negara Islam Baikot Produk Israel

1702
0
SHARE
Logo Organisasi Kerjasama Islam (OKI)

Alkhairaat.com – Penasehat senior Presiden Palestina, Mahmoud Sidqi al-Habbash, meminta seluruh negara muslim agar membaikot produk-produk Israel. Hal itu dilakukan untuk menentang keputusan Presiden Amerika Serikat (AS), Donald Trump, yang mengakui Yerusalem ibu Kota Israel.

“Kami memanggil (Muslim) untuk memboikot produk Israel,” ucap Habbas, seusai pertemuan puncak Organisasi Kerjasama Islam (OKI) di Istanbul, Turki.

Habbas mengatakan, tindakan untuk memboikot produk itu akan terus diberlakukan sampai Israel mengikuti ketentuan hukum internasional.

“Saya percaya ini adalah kewajiban bagi umat Islam untuk membaikot produk Israel sampai negara itu bertindak sesuai hukum internasional,” jelasnya, sebagaimana dikutip dari Republika.co.id, Kamis(14/12).

Habbas mengatakan Palestina beserta negara-negara muslim lainya akan bertindak tegas terkait keputusan sepihak yang diambil oleh Amerika Serikat. “Kami serius. Kami tidak akan mentoleransi masalah terkait tempat suci kami,” tegas Habbas.

Habbas mengaku, dirinya sangat mengapresiasi terkait keputusan Organisasi Kerjasama Islam (OKI) yang sangat membela dan berpihak pada Palestina, namun menurutnya hal itu belum cukup.

“Tantanganya saat ini bagaimana menerjemahkan keputusan ini (OKI), ke dalam tindakan, menjadikan langkah praktis di lapangan,” ucapnya. (Sup)

Advertisement

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here

This site uses Akismet to reduce spam. Learn how your comment data is processed.