Parimo Alkhairaat.com- Calon gubernur Sulawesi Tengah (Sulteng) Hidayat Lamakarate melaksanakan agenda kampanye di desa Kota Raya Induk, kecamatan Mepanga, kabupaten Parigi Moutong (Parimo), Senin (26/10/2020).
Agenda kampanye yang di awali dengan penyambutan kesenian Jawa yaitu wayang orang dan barongsai.
Pada kesempatan itu, Hidayat mengatakan jika presiden memiliki beberapa kartu andalan seperti KIP, KIS, dan lainnya, maka pasangan Hidayat-Bartho (HEBAT) hanya menggunakan KTP sebagai kartu sakti dalam mendapatkan bantuan dari pemerintah guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat Sulawesi Tengah (Sulteng).
Menurutnya pasangan HEBAT memilih KTP sebagai kartu andalannya, sebab memiliki KTP adalah salah satu syarat bagi warga negara Indonesia, di KTP juga terdapat nomor induk kependudukan (NIK) yang tentunya dimiliki setiap warga tetapi NIK bersifat tunggal.
“Lewat KTP yang bapak dan ibu miliki sebagai warga Sulteng, menjadi tugas dan tanggung jawab kami memastikan layanan pendidikan, kesehatan, kesejahteraan dapat kami berikan kepada seluruh warga Sulteng dan tidak perlu menggunakan dokumen pendukung lainnya hanya cukup menggunakan KTP saja,” ujarnya. (MTG)